Modem Indihome LOS Merah, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Giznet - Jika kamu adalah pengguna internet provider Indihome, mungkin kamu pernah mengalami modem menampilkan LOS warna merah.

Kondisi ini menjadi indikator, bahwa modem tidak terhubung dengan internet, yang disebabkan oleh berbagai macam faktor.

Jika kamu pernah atau sering mengalami hal ini, maka kamu perlu mencari tahu lebih lanjut penyebab modem Indihome LOS merah dan tidak terhubung ke internet.

Penyebab Modem Indihome LOS Merah

Penyebab Modem Indihome LOS Merah

Sebenarnya ada banyak faktor yang membuat perangkat modem menampilkan lampu indikator LOS berwarna merah.

Perlu penyelidikan lebih mendalam, untuk menentukan penyebab yang sebenarnya, karena masing-masing pelanggan Indihome tentu mengalami faktor yang berbeda-beda.

Kenali faktor penyebab modem Indihome tidak terhubung ke internet berikut ini.

1. Salah Konfigurasi Modem

Faktor pertama penyebab modem menampilkan lampu indikator LOS berwarna merah adalah, adanya kesalahan konfigurasi modem itu sendiri.

Salah konfigurasi modem ini bisa disebabkan ketika kamu mengutak-atik konfigurasi modem sendiri, dan tidak mengikuti standar yang sudah ditentukan untuk modem tersebut.

2. Adanya Masalah pada Kabel

Masalah pada kabel selalu menjadi penyebab utama Wifi LOS merah. Faktor masalah pada kabel ini bisa terjadi tidak hanya bagi pelanggan Indihome, tapi juga untuk semua penyedia layanan internet.

Masalah kabel yang cukup sering terjadi adalah, pemasangan kabel yang kurang pas pada portnya, sehingga koneksi internet sering putus nyambung.

Selain itu, kerusakan atau patahnya kabel optik juga bisa menjadi penyebab wifi Indihome LOS berkedip merah.

3. Terjadi Gangguan dari Indihome

Penyebab Wifi tidak terhubung ke internet lainnya adalah, terjajdinya gangguan dari pusat penyedia internet itu sendiri.

Sebagai pengguna layanan internet Indihome, tentu kamu sudah cukup sering merasakan adanya gangguan pada jaringan internet, baik yang disebabkan kondisi cuaca ataupun masalah teknis.

Untuk mengetahui adanya gangguan dari  Indihome, kamu perlu mengkonfirmasinya melalui call center 147 atau media sosial seperti Twitter.

Cara Mengatasi Wifi Indihome LOS Merah

Cara Mengatasi Modem Indihome LOS Merah

Jika sudah mengetahui berbagai macam faktor penyebab Wifi tidak terhubung ke internet, maka selanjutnya kamu bisa mencari tahu cara mengatasi atau memperbaikinya.

Sebagai tahap awal, sebenarnya kamu bisa melakukan langkah-langkah perbaikan modem atau Wifi Indihome di rumah mu, tapi hal itu tergantung dari faktor yang menyebabkan koneksi internet kamu terputus.

Berikut ini beberapa cara mengatasi modem Indihome LOS merah, berdasarkan penyebabnya.

1. Lakukan Restart Modem

Jika Wifi tidak terhubung ke internet karena adanya kesalahan konfigurasi, maka kamu bisa reset modem ke pengaturan pabrik.

Hal ini bertujuan mengembalikan konfigurasi modem ke pengaturan semula, dan menghapus semua konfigurasi yang pernah kamu buat sendiri yang kurang benar.

2. Lakukan Pergantian Kabel

Jika masalah kabel menjadi penyebab modem LOS merah, maka kamu perlu melaporkan ke customer service, untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut oleh teknisi.

Jika memang dibutuhkan pergantian kabel, maka teknisi akan membantu kamu untuk melakukan pergantian kabel optik tersebut.

Teknisi juga dapat memperbaiki pemasangan kabel pada ODP, yang mungkin kurang pas dengan portnya, sehingga membuat koneksi internet terputus.

3. Hubungi Customer Service

Jika masalah modem tidak terhubung ke internet di alami oleh banyak pengguna di sekitar mu, maka kamu bisa hubungi customer service untuk melaporkannya.

Jika memang terjadi gangguan dari pusat layanan, maka sebagai pengguna kamu hanya bisa menunggu hingga perbaikan selesai.

Itulah beberapa penyebab modem Indihome LOS merah, serta bagaimana cara mengatasinya dengan benar.

Ketika masalah internet ini terjadi pada modem kamu, sebaiknya kamu bisa mendiagnosa masalahnya sendiri, dan menentukan cara mengatasinya sendiri terlebih dahulu.

Jika membutuhkan bantuan teknisi, maka jangan ragu untuk menghubungi customer service melalui berbagai macam platform yang telah tersedia.

Baca Juga

Post a Comment

0 Comments